Tuesday, June 13, 2017

Cara Mencari Smartphone Android Yang Hilang

Memang tidak akan ada yang pernah tahu, kapan smartphone kesayangan kita hilang atau dicuri. Entah itu dicuri atau lupa menaruh nya. Untuk itu, pada artikel ini saya akan memberikan satu tutorial Cara Mencari Smartphone Android Yang Hilang. Ada banyak cara yang bisa digunakan, dan saya akan jelaskan satu persatu.



Dengan Komputer

Anda tidak perlu cemas, karena smartphone anda hilang, sebab cara berikut bisa dilakukan menggunakan Android Device Manager. Namun, tidak semua smartphone bisa ditemukan. Hanya yang terinstal beberapa persyaratan dibawah.
  • Terinstal Google Apps
  • Login Ke Google Apps Dengan Akun Anda
  • Enable Web & App Activity
  • Pemberitahuan Lokasi 
Setelah beberapa hal yang sudah dipenuhi, selanjutnya kita lakukan langkah langkah berikut
  • Buka Browser Pada PC Anda
  • Login Dengan Akun Sama Yang Dengan Yang Dimasukan Di Device Manager
  • Ketikan Pada Google "Find My Phone"

Selanjutnya, google akan memberikan dimana lokasi ponsel anda, dengan akurasi yang mungkin kurang tepat. Setidaknya, google telah mengantarkan anda ke tempat lokasi keberadaan smartphone anda. Anda juga bisa mengganti password dan mengunci smartphone anda. 

Dengan Android

Fungsi utama dari Android Device Manager adalah untuk mengendalikan perangkat Android kamu dari jarak jauh jika sewaktu-waktu hilang. Dengan mengaktifkan layanan ini, kamu bisa melacak, mengunci smartphone, hingga menghapus data yang ada di smartphone jika Android kamu hilang. Berikut adalah cara nya. 
  • Setelah Android Device Manager terinstal, lalu buka app nya. 
  • Sama seperti cara diatas, login dengan akun yang sama dengan yang telah ada dan aktif di smartphone yang hilang.
  • Lalu akan ada lokasi seperti yang diatas, yang menunjukan lokasi smartphone anda.

Mungkin, cara cara diatas bisa mengatasi permasalahan anda yang anda hadapi saat ini. Mungkin bisa bermanfaat

7 comments

Wah ternyata cukup mudah ya gan, saya kira sulit, mksh gan infonya bermanfaat

Berguna banget gan, buat jaga2

Wah... ternyata ada juga ya caranya untuk mencari smartphone yang hilang hihi . Suatu saat bisa bermanfaat nih jika Android saya hilang. Thanks gan :)

sip gan,, hp ane lagi dalam pencarian..


EmoticonEmoticon